Sabtu, 11 Januari 2014

OMK, KOMPAK YUK...

Dokumen ini merupakan salinan analisis/ komentar terhadap Model Pendampingan OMK/ PPA yang ditampilkan oleh  teman-teman OMK Dekenat Utara Keuskupan Purwokerto dalam acara Temu Mini OMK Dekenat Utara Keuskupan Purwokerto di Brebes, 4 Januari 2014.
Salah satu anggota Komisi Kepemudaan Keuskupan Agung Palembang kebetuan terlibat sebagai Juri dan Narasumber Seminar "Kreativitas Pendampingan OMK/PPA" dalam momen tersebut.

Cerita selengkapnya bisa dimulai dari http://dinamikaomk.blogspot.com/2014/01/k-e-p-r-i-b-e-n.html


Mari kita langsung ikuti pembahasannya:


No tampil
:
7
Paroki
:
Paroki Santo Yoseph Mejasem
Judul/ tema
:
Persaudaraan yang menumbuhkan solidaritas melalui kekompakan & kebersamaan
Tujuan
:
1.       Menumbuhkan solidaritas dalam diri OMK.
2.       Mempercepat persaudaraan dengan kekompakan & kebersamaan. 
Nilai-nilai
:
a.       Persaudaraan
b.      Kekompakan
c.       Solidaritas
d.      kebersamaan
Katekese
:
 Kis 2:41-47
Dinamika
:
Game loncat warna
Komentar
:
v  Tema yang diangkat sederhana namun berbobot, sudah sesuai dengan terjemahan tujuan dan nilai-nilainya.
v  Para fasilitator sudah sangat percaya diri dalam membawakan pendampingan, walau kelupaan doa pembukaan, walaupun di modul awal dicantumkan.
v  Pemutaran film juga tidak jadi, padahal masish tersisa 8 menit dari rencana 30 menit tampilan.
v  Game loncat warna sudah tepat mengantar peserta pada tema, namun sayang pelaksanaannya masih terlalu cepat bagi peserta, dan pemaknaannya sambil lalu saja

Usul pengembangan
:
ü  Para fasilitator lebih sabar sehingga bisa menerapkan urutan tahapan dengan tenang tanpa ada yang terlewat atau terlalu cepat.
ü  Saat membawakan game, baik juga diberi kesempatan yang cukup saat berkompetisi, misalnya 2 atau 3 kali tidak kompak baru bisa gugur.
ü  Kebiasaan jemaat perdana sesuai dalam perikop kitab suci bisa lebih ditekankan lagi dalam pemaknaan proses, terutama dari sisi kebersamaan, persaudaraan, dan kekompakan.
 






Tidak ada komentar:

Posting Komentar