Jumat, 19 Desember 2014

Quis Lagu Ekaristi (I)

Ada 26 item kalimat/ kata yang merupakan bagian-bagian suatu lagu yang terdapat di Puji Syukur atau Madah Bhakti.

Pasangkanlah beberapa item tersebut sesuai dengan Judul & Syair suatu lagu.




  1. Tinggallah bersama umatMu, teguhkan iman, harap, kasihnya; kuatkanlah dengan rahmatMu dalam mewujudkan amanatMu. (14331)
  2. RATU TERSUCI (17618)
  3. TINGGALLAH BERSAMA UMATMU (19523)
  4. Ratu Rosari, Ratu terkudus, Bunda melahirkan Tuhanku Yesus. Dimuka tahtamu anakmu berseru: Doakan kami, Maria. Doakan kami, Maria. (24527)
  5. Tinggallah bersama umatMu, lenyapkan dosa, duka nestapa; kuatkanlah dengan syukurMu dalam surga serta di dunia. (30532)
  6. Biar anak-anak datang kepadaKu, Itu sabda Yesus, Dia Memanggilku. Dalam kesukaran susah tak terhibur, padaNya ‘ku datang; Yesus Memanggilku. (33137)
  7. Bapa di surga, t'rimalah, hasil usaha jemaatMu: Roti dan anggur wujudnya, cinta dan bakti maksudnya; Tanda syukurku kepadaMu di dalam Yesus PutraMu. (33229)
  8. Di tengah kehidupan ini yang sarat susah dan duka lara, Dikaulah kekuatan kami teman setia untuk selamanya. (34344)
  9. Engkaulah pengantara kami kepada Bapa kasihanilah kami. Tuhan, kasihanilah kami, kasihanilah. Tuhan kasihanilah kami. (34446)
  10. Ratu Rosari, Ratu termuda, Kau selalu tampil bersahaja. Nyanyian pujian, lagu tak berhenti: S’lamatkan kami, Maria. S’lamatkan kami, Maria. (38628)
  11. Jiwa dan raga t'rimalah, karya dan hidupku sambutlah: Tanda iman dan cintaku kepada Yesus PutraMu. Dimuliakanlah namaMu oleh seluruh umatMu. (43239)
  12. Ratu Rosari, Ratu tersuci, Kami anakmu bermadah memuji. Nyanyian pujian, madah pengharapan: Lindungi kami, Maria. Lindungi kami, Maria. (44539)
  13. Biar anak-anak pergi kepadaKu, Itu yang Kumau, Dia Memanggilku. Jika ada ‘drita nestapa merana, mari kamu datang; Yesus memanggilku. (46135)
  14. BIAR ANAK-ANAK DATANG KEPADAKU (53118)
  15. BAPA DI SURGA TRIMALAH (53211)
  16. TUHAN, KASIHANILAH KAMI (54412)
  17. RATU ROSARI (54515)
  18. Dikaulah sang maha penyayang kepada kami, ya Putra tunggal. Tuhan, kasihanilah kami, kasihanilah. Tuhan kasihanilah kami. (56545)
  19. Biar anak-anak datang kepadaKu, Itu sabda Yesus, Dia Memanggilku. Kini aku datang siap mendengarNya, kini aku datang; Yesus Memanggilku. (73126)
  20. Tuhan, kasihanilah kami, kasihanilah. Tuhan kasihanilah kami. (74423)
  21. Pujian kepadaMu, Tuhan, Kau jadi santapan yang Ilahi. Dikaulah tumpuan harapan sumber kes’lamatan yang abadi. (84321)
  22. Tanda Syukurku KepadaMu bersama Yesus Mesias: Roti dan Anggur sejati, cinta dan kurban maknanya; Dimuliakanlah namaMu ya Yesus PutraMu. (88224)
  23. PUJIAN KEPADAMU TUHAN (94312)
  24. Tunjukkan belas kasihanMu kepada kami, ya Putra Bapa. Kristus, kasihanilah kami, kasihanilah. Kristus kasihanilah kami. (94434)
  25. Ratu Rosari, Ratu penyayang, Harapan kami di dalam bahaya. Lihatlah putramu, yang mohon padamu : Doakan kami, Maria. Doakan kami, Maria. (94546)
  26. TANDA SYUKURKU KEPADAMU (97215)

.......selamat memasangkan......


Tidak ada komentar:

Posting Komentar